Pengertian POP, IMAP dan SMTP Pada Webmail

Ketika mengakses layanan webmail, beberapa singkatan ini mungkin sering dilihat yaitu POP, IMAP dan SMTP. Untuk Web based mail mungkin sudah sangat faham dan banyak diketahui, yaitu layanan email yang diakses dalam bentuk halaman website atau jika ingin membuka, memeriksa atau mengirim email, maka harus masuk ke situs penyedia layanan email tersebut.

Bagaimana mengakses email tanpa harus masuk ke situs webmail? ketiga protokol email yang disebutkan tadi adalah jawabannya.

Meski sudah tersedia dan bisa diakses juga melalui web based mail namun POP dan IMAP hampir atau sangat jarang digunakan kecuali oleh sebagian pengguna saja. Beberapa orang yang terhubung dengan layanan internet personal seperti rumah atau kantor (perusahaan) mungkin sering menggunakannya karena biasanya setingan POP, IMAP dan SMTP ini diberikan oleh Internet Service Provider (ISP) contohnya MNC, Linknet, Biznet, atau Speedy.

Pengertian POP, IMAP dan SMTP Pada WebmailPOP (Post Office Protocol)

Protokol standar yang sering dipakai yaitu POP3 (versi 3), protokol ini akan mengijinkan client untuk mengakses surat elektronik (email) dari server secara dinamis dan menyimpannya di server email. POP3 ditujukan agar ada yang menampung email untuk sementara sampai email tersebut diambil oleh penerima di komputernya. Email POP ini bisa diakses dalam kondisi offline (tidak terhubung ke internet) namun tetap harus mendownloadnya dari server alamat email dengan program/software mail client , seperti Thunderbird atau Microsoft Outlook Express di komputer yang digunakan.

IMAP (Internet Message Access Protocol

IMAP sama dengan POP yaitu protokol standar untuk mengakses/mengambil email dari server, tetapi dengan fasilitas yang lebih lengkap. Protokol IMAP biasanya digunakan oleh penyedia webmail karena waktu pengambilan email jauh lebih cepat dari POP dan tidak memberatkan server. IMAP juga memungkinkan pengguna memilih pesan email yang akan didownload, membuat folder di server, mencari pesan email tertentu, bahkan bisa menghapus pesan email yang ada.

SMTP (Simple Mail Transfer Protocol)

Jika kedua protokol email sebelumnya adalah untuk mengambil dan membuka email maka, SMTP berperan sebagai protokol email untuk pengiriman surat elektronik di Internet. Protokol inilah yang digunakan untuk mengirimkan data dari komputer pengirim ke server email penerima.

Itulah sedikit gambaran mengenai POP IMAP dan SMTP. Jika kamu pengguna webmail dan ingin mengakses email melalui aplikasi mail client seperti Microsoft Outlook, Apple Mail, Thunderbird atau mail client lewat aplikasi Smartphone, tinggal mengaktifkan saja setingan POP dan IMAP di akun webmail. Silahkan kunjungi tautan berikut untuk setingan servernya:

Jangan Lewatkan