Menghapus Atau Delete Akun Email Secara Permanen

Bagaimana cara menghapus akun email atau alamat email secara permanen? Cara menghapus akun mail sangat mudah, beberapa penyedia layanan webmail sudah menyediakan fitur ini untuk menonaktifkan akun email.

Jika saat ini anda ingin menghapus alamat email yang sudah tidak terpakai atau ingin dinonaktifkan selamanya, cukup ikuti beberapa langkah mudahnya seperti berikut ini:

Menghapus/Delete email Gmail

Akun Gmail terhubung dengan akun Google, jika email dinonaktifkan akun Google masih bisa dipakai, ini berarti kita bisa membuat alamat email baru dengan akun Google yang sama. Untuk menghapus Gmail caranya:

1. Sign in ke halaman akun Google atau melalui halaman email Gmail klik "Akun Saya"
2. Pada halaman akun Google lihat bagian "Preferensi Akun" - klik "Hapus akun atau layanan"

Menghapus Atau Delete Akun Email Secara Permanen

3. Pilih bagian "Hapus Produk" - Masukan kembali kata sandi untuk mengakses layanan ini dan 6 digit kode verifikasi yang dikirim via SMS (Jika akun sudah dilindungi dengan kode seluler)

Menghapus Atau Delete Akun Gmail

4. Di halaman menghapus layanan Google, pilih produk Gmail lalu klik bagian icon tong sampah, lalu ikuti intruksi yang diberikan Google sampai Gmail berhasil dihapus secara permanen.

Delete Akun Email Gmail

Menghapus/Delete email Yahoo!

Berbeda dengan layanan Google, jika menghapus akun Yahoo Mail maka semua akun yang terhubung dengan layanan Yahoo juga akan terhapus secara permanen. Ini berarti jika ingin membuka akun baru maka harus melakukan pendaftaran ulang akun Yahoo.

1. Buka halaman penutupan akun Yahoo "Terminate Account"
2. Sign dengan alamat email yang akan dihapus, dan masukan 5 digit kode verifikasi kepemilikan akun yang dikirim melalu SMS untuk mengakses halaman tersebut.

Menghapus Atau Delete Akun Yahoo

3. Masukan kode Caphcha keamanan - pilih "Tutup Akun Ini"

Delete Akun Email Yahoo

Menghapus/Delete email Outlook/Hotmail

Akun email Outlook atau Hotmail juga sama dengan Gmail, akun Outlook terhubung dengan akun Microsoft. Jadi jika kita menghapus email outlook atau hotmail maka akun Microsoft masih bisa digunakan dan ada periode waktu selama 270 hari jika ingin diktifkan kembali sebelum email benar-benar dihapus secara permanen oleh Microsoft.

1. Sign in ke halaman email Outlook atau Hotmail - lalu klik tanda roda/gear - pilih "Opsi"
2. Pada bagian pengaturan atau opsi email, klik bagain "email" - "Akun tersambung" - klik pada bagian alias email "Kelola atau Pilih alias email"

Menghapus Atau Delete Akun Email Outlook hotmail

3. Pada halaman akun Microsoft, untuk menghapus email klik "Remove"

Delete Akun Email Outlook

4. Jika ingin menghapus akun Microsoft secara permanent, dihalaman pengaturan akun klik bagian "Security & Privacy" - pilih "More security setting" - Scrool ke bagian paling bawah lalu pilih "Close Account"

Menghapus Atau Delete Akun Microsoft

Itulah langkah mudah menghapus atau delete email secara permanen. Jika terdapat kesulian bisa mengunjungi halaman bantuan akun yang sudah disediakan oleh masing-masing penyedia layanan email gratis tersebut di atas. Dan untuk layanan email lainnya juga sama mempunyai tool atau alat untuk menutup, menonaktifkan atau menghapus email secara permanen.

Jangan Lewatkan